Monday

0 Ilmuwan Temukan 'Senjata Pemusnah' Plastik Dunia


Ilmuwan berhasil menemukan cara inovatif mengurangi limbah yang ada di TPA. ‘Senjata’ ini memiliki kemampuan menguraikan polyurethane.Mahasiwa Yale University yang tergabung dalam program Rainforest Expedition and Laboratory berhasil menemukan organisme ini. Organisme ini berwujud jamur yang bisa ditemui di hutan hujan Amazon seperti dilaporkan UPI.
Saat itu, para mahasiswa sedang mencari dan mengumpulkan organisme yang disebut endophytes yang hanya bisa ditemui di tanaman di hutan hujan.
Organisme ini kemudian dibawa kembali ke New Haven untuk dilakukan ujicoba aktivitas biologis untuk mengetahui apakah bisa digunakan untuk kepentingan medis atau lainnya.
Mahasiswa bernama Jonathan R Russell menemukan, satu keluarga endophytes diketahui mampu menghasilkan enzim yang secara efisien mampu menguraikan plastik polyurethane.
"Hal menakjubkan bisa terjadi saat mahasiswa dibiarkan menjadi kreatif,” ujar peneliti fakultas biofisika molecular dan biokimia serta instruktur di program tersebut, Kaury Kucera.
Meski zat lain juga mampu menguraikan polyurethane, enzim temuan mahasiswa Yale ini memiliki potensi khusus karena mampu menguraikan plastik tanpa adanya oksigen yang menjadi hal penting saat menghadapi sampah terkubur.
http://forum.vivanews.com

0 comments:

Share Ini

Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner